Maluku

PLN UIW MMU Terjunkan 1.250 Personel Pasukan RAFI 2024, Dipastikan Lebaran Tanpa Ganguan Listrik

×

PLN UIW MMU Terjunkan 1.250 Personel Pasukan RAFI 2024, Dipastikan Lebaran Tanpa Ganguan Listrik

Sebarkan artikel ini

RAFI 2024

6/4/2024 - PLN UIW MMU
PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) mengikuti apel gelar pasukan RAFI (Ramadan dan Idul Fitri) 2024 di pelataran kantor Unit Layanan Pelanggan (ULP) Ambon Kota, Sabtu (6/4/2024) pagi.

AMBON, JENDELAMALUKU.COM – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) mengikuti apel gelar pasukan RAFI (Ramadan dan Idul Fitri) 2024 di pelataran kantor Unit Layanan Pelanggan (ULP) Ambon Kota, Sabtu (6/4/2024) pagi.

Setidaknya 1.250 personel pasukan RAFI 2024 diterjunkan untuk melakukan pengamanan sistem kelistrikan di 203 posko, baik di Maluku maupun Maluku Utara dengan titik prioritas penjagaan sebanyak 41 titik.

General Manager PLN UIW MMU, Awat Tuhuloula menyatakan, pasukan RAFI 2024 ditugaskan selama 15 harı, terhitung sejak 3 hingga 18 April 2024.

6/4/2024 - Away Tuhuloula
General Manager PLN UIW MMU, Awat Tuhuloula menyatakan, pasukan RAFI 2024 ditugaskan selama 15 harı, terhitung sejak 3 hingga 18 April 2024.

“Hari ini secara nasional PLN membentuk pasukan RAFI jelang perayaan Idul Fitri. PLN UIW MMU siap siaga selama 15 harı ini, agar kebutuhan masyarakat akan energi listrik dapat terpenuhi tanpa adanya gangguan,” ujar Awat.

Baca artikel menarik lainnya dari JENDELAMALUKU.COM Di GOOGLE NEWS